Polsek Bukit Batu dan Satgas Covid-19 Gelar Rapid Test dan Serahkan Perangkat Protokol Kesehatan - Liputan Sbm

25 August 2020

Polsek Bukit Batu dan Satgas Covid-19 Gelar Rapid Test dan Serahkan Perangkat Protokol Kesehatan


Palangka Raya – Setelah menggencarkan sosialisasi tentang pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayahnya, Polsek Bukit Batu bersama Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya menggelar pemeriksaan rapid test.

 

Kegiatan tersebut mereka lakukan kepada masyarakat dan para pedagang yang berada di sekitaran Jalan Tjilik Riwut-Tumbang Talaken Km 45, Kelurahan Sei Gohong, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa (25/8/2020) pukul 09.00 WIB.


Baca juga :Patroli Pasar Subuh Dan Pelabuhan Rambang, Polsek


“Sebanyak 46 orang pedagang maupun masyarakat yang berada di kawasan tersebut mengikuti rapid test Covid-19,” tutur Wakapolsek Bukit Batu, Ipda Manton Sidabariba selaku yang memimpin kegiatan tersebut.

 

Sampel dari rapid tes tersebut akan dibawa ke Puskesmas Kelurahan Tangkiling untuk dilakukan uji reaktif, serta dapat diambil hasilnya pada saat hari dan jam kerja operasional puskesmas tersebut.

 

Selain menggelar rapid test, mereka juga menyerahkan bantuan kepada Lurah Sei Gohong berupa Perangkat Protokol Kesehatan Covid-19, berupa paket masker, alat pengukur suhu tubuh, face shield, perlengkapan cuci tangan dan solo sprayer (alat penyemprot disinfektan).

 

“Dengan adanya kedisiplinan dan kesadaran diri untuk mematuhi protokol kesehatan, yakinlah kita pasti bisa untuk menanggulangi penyebaran wabah Covid-19 di Bumi Tambun Bungai ini, sehingga dapat kembali sehat seperti sedia kala” tegasnya. #liputansbm

 

Penulis : Fabianus Karang

Sumber : Humas Polresta


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda