Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Forum Ormas, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar se-Kalteng Ajak Masyarakat Perkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa - Liputan Sbm

08/04/2024

08/04/2024

01 October 2022

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Forum Ormas, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar se-Kalteng Ajak Masyarakat Perkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa




PALANGKA RAYA - Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Forum Ormas, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar se-Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar sejumlah pertunjukkan kebudayaan diantaranya Menari Manasai Kolosal, pawai/parade serta ikrar kebangsaan. Kegiatan yang mengusung tema "Perkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa untuk Indonesia Lebih Baik" ini dilaksanakan  di Tugu Soekarno, Palangka Raya, Sabtu (1/10/2022).

Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran dalam sambutannya yang dibacakan oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Yuas Elko menyampaikan bahwa hari Kesaktian Pancasila merupakan momentum yang sangat kaya akan sejarah bangsa yang juga sudah menjadi kewajiban bagi kita semua untuk meneruskan perjuangan para pendahulu dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi daerah nusa dan bangsa.

"Oleh karena itu peringatan hari Kesaktian Pancasila ini hendaknya dapat dijadikan sebagai momentum untuk semakin menghayati nilai-nilai yang ada di dalamnya," katanya.

Selain itu dirinya juga mengajak seluruh peserta yang hadir saat itu untuk senantiasa menjunjung tinggi toleransi, semangat kebersamaan, dan persaudaraan agar tercipta persatuan dan kesatuan yang erat serta melahirkan sinergisitas, sehingga berimplikasi pada kelancaran pembangunan pada berbagai sektor.

Sementara itu, Ketua Panitia, Agus Pramono S.Sos melalui Sekretaris Panitia, Bambang Irawan, S.ST.Pi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan meluangkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan tersebut 

"Ada 41 Ormas yang ikut bergabung dalam kegiatan ini, semoga Kalteng semakin maju dan Kalteng Makin Berkah, serta selalu menjunjung tinggi nilai-nilai yang terkandung pada tiap Sila Pancasila," katanya.

Selain itu, Ketua FORDAYAK ini juga mengajak masyarakat Kalimantan Tengah untuk senantiasa memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa melalui momentum Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati pada hari ini.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Kalteng Irjen Pol Ida Oetari Poernamasasi beserta jajarannya.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda