Bupati Lantik 74 Pejabat SK Pelantikan Disetujui Kemendagri RI - Liputan Sbm

05 April 2018

Bupati Lantik 74 Pejabat SK Pelantikan Disetujui Kemendagri RI

Nanga Bulik - Sedikit nya 74 pejabat di lingkup Pemerintahan Kabupaten Lamandau kemarin Rabu (4/4/2018) di lantik langsung oleh Bupati Lamandau Ir. Marukan di Aula BKPSDM Lamandau. Pelantikan pejabat ini terdiri dari pejabat esselon II sebanyak 10 orang pejabat, esselon III sebanyak 49 orang pejabat dan esselon IV sebanyak 15 orang.

Dari pelantikan ini juga terlihat untuk esselon III jabatan administrator sebanyak 34 orang pejabat mendapatkan promosi jabatan dan 15 orang pejabat di mutasi. Sementara itu esselon IV jabatan pengawasan sebanyak 5 orang pejabat mendapatkan promosi jabatan dan 10 orang pejabat di mutasi.

Dalam sambutannya Bupati Lamandau Ir. Marukan mengatakan pelantikan pejabat ini merupakan satu dinamika di dalam menjalankan roda pemerintahan jauh lebih baik lagi kedepannya baik dalam pelayanan ke masyarakatan  dan menjalan program pemerintahan lainnya serta di dalam pengelolaan anggaran.

Bupati juga menegaskan, bahwa pejabat yang di lantik saat ini baik yang mendapatkan promosi jabatan dan juga di mutasi ke bidang dan atau ke dinas lain, itu sudah sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Lebih lanjut, Bupati juga berujar bahwa para pejabat badan, kantor, dinas di dalam menjalankan amanahnya wajib memanajemen unit kerjanya masing masing di dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

"Pola manajemen yang baik tentu harus di miliki para pejabat di dalam bekerja ke depannya nanti. Sebab sebagai pimpinan wajib hukumnya bekerja sama dengan bidang, kasi, staf kantornya masing masing," tegas Bupati di hadapan para pejabat dan undangan yang hadir pada saat pelantikan.

Sementara itu Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Marius Apau, S.Pd, M.A.P mengatakan bahwa pelantikan pejabat yang di laksanakan ini sudah mendapat persetujuan dalam bentuk surat Gubernur Kalteng nomor : 821.2/154a/II.4/BKD tanggal 20 Maret 2018 tentang persetujuan pelaksanaan pengangkatan, pelantikan dan pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas di lingkungan Pemkab Lamandau.

Selain itu juga berdasarkan surat Menteri Dalam Negeri nomor : 821/1499/SJ tanggal 9 Maret 2018 tentang perubahan lampiran persetujuan Menteri Dalam Negeri nomor : 821/712/SJ dan surat lainnya yang berkaitan dengan pelantikan pejabat pada hari ini.

"Pelantikan pejabat saat ini intinya sudah sesuai tahapan yang di isyaratkan dalam perundangan yang berlaku," katanya menegaskan.

Dari data wartawan www suaraborneomembangun com  Biro Lamandau yang di dapatkan 10 pejabat esselon II yang di lantik di antaranya : Drs. Budi Prastowo jabatan lama Kabag Administrasi, Perekonomian dan SDA, jabatan baru Kepala Dinas Dukcapil.

Drs. Edison Dewel jabatan baru Kepala Badan Kesbangpol jabatan sebelumnya sebagai Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah. Untuk Asisten Pemerintahan dan Kesra pejabat baru Atie Dieni, S.Sos, M.A.P di mana jabatan sebelumnya adalah Camat Bulik.

Gantu Phaing Kanisa, S.STP jabatan lama Sekretaris Inspektorat, jabatan baru Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga. Triadi EAJ, S.STP, M.Si jabatan lama Kabang Pemerintahan jabatan baru Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Damkar.

Sementara itu Tiryan Kuderon, S.Pi, MM jabatan lama Sekretaris Dinas Kesehatan jabatan baru Kepala Pelaksana BPBD. Friaraiyatini, S.KM, M.Kes jabatan lama Sekretaris Dinas Kesehatan jabatan baru Kepala Dinas Kesehatan.

M. Irwansyah, SP, MP jabatan lama Sekretaris BKD jabatan baru Kepala Dinas Ketahanan Pangan. Norita Indayanie, SE, M.A.P jabatan lama Kabid Perencanaan, Pengembangam Iklim dan Promosi Penanaman Modal PMPTSP jabatan baru Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah.

Selanjutnya Marius Apau, S.Pd, M.Si jabatan lama Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM jabatan baru Kepala Badan Krpegawaian dan Pengembangan SDM. ( eko )

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda