![]() |
LIPUTANSBM, PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Tenaga Kerja menggelar Opening Ceremony Pameran Kesempatan Kerja (Job Fair) 2024 di Aula Universitas Palangka Raya, Jalan Yos Sudarso. Acara ini secara resmi dibuka oleh Asisten II Setda Kota Palangka Raya, Luis Eveli, yang mewakili Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, Kamis (21/11/2024).
Dalam sambutannya, Luis Eveli menyampaikan pentingnya keberadaan tenaga kerja yang terampil dan profesional sebagai kunci keberhasilan dunia usaha. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) dari Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2024, tingkat pengangguran terbuka di Kota Palangka Raya mencapai 5,02 persen atau sekitar 7.727 orang. Hal ini menjadi tantangan bagi pemerintah daerah untuk menjembatani kebutuhan perusahaan dengan para pencari kerja.
"Job Fair ini bertujuan mempermudah perusahaan mendapatkan tenaga kerja berkualitas sekaligus memfasilitasi pencari kerja untuk memperoleh informasi lowongan yang sesuai dengan pendidikan, keterampilan, dan minat mereka," ujar Luis Eveli.
Ia menambahkan, salah satu permasalahan utama yang dihadapi pencari kerja adalah keterbatasan akses terhadap informasi lowongan kerja. Sementara itu, banyak perusahaan kesulitan menemukan sumber daya manusia (SDM) yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Melalui Job Fair ini, pemerintah berupaya mempertemukan kedua pihak secara langsung dalam satu tempat, sehingga proses rekrutmen menjadi lebih efisien dan hemat biaya.
Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Palangka Raya, Kepala Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia Banjar Baru, Kepala Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Bekasi, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Tengah, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, serta jajaran pejabat daerah Kota Palangka Raya.
Tak ketinggalan, perwakilan dari Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Palangka Raya, perusahaan peserta pameran, dan ratusan pencari kerja turut meramaikan acara.
Menekan Pengangguran dan Mengoptimalkan Penyerapan Tenaga Kerja
Melalui kegiatan ini, Luis Eveli berharap Job Fair dapat mendorong partisipasi angkatan kerja di Kota Palangka Raya sekaligus menekan angka pengangguran terbuka.
Dengan akses informasi yang lebih mudah, diharapkan pencari kerja dapat menemukan peluang yang sesuai, sementara perusahaan dapat memperoleh tenaga kerja yang kompeten.
Sebagai penutup, Luis Eveli mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berkontribusi dalam pembangunan Kota Palangka Raya dengan semangat Isen Mulang – maju terus, pantang mundur, dan tidak kenal menyerah.
Ia pun secara resmi membuka Pameran Kesempatan Kerja (Job Fair) 2024 dengan harapan acara ini berjalan lancar dan memberi manfaat bagi seluruh pihak.
"Dengan filosofi budaya Huma Betang, mari kita tata, bangun, dan jaga Kota Cantik Palangka Raya," tutupnya.
Pewarta : Andy Ariyanto