GERDAYAK, HIPAKAD, APKASIDO, KEMAH PELANGI FOUNDATION dan YRM Laksanakan Baksos Peduli Korban Banjir di Katingan - Liputan Sbm

08/04/2024

08/04/2024

14 September 2021

GERDAYAK, HIPAKAD, APKASIDO, KEMAH PELANGI FOUNDATION dan YRM Laksanakan Baksos Peduli Korban Banjir di Katingan





PALANGKA RAYA - GERDAYAK, HIPAKAD, APKASIDO, KEMAH PELANGI FOUNDATION dan YRM melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Peduli terhadap Korban Banjir di Kabupaten Katingan, Selasa (14/9/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka untuk membatu para korban banjir yang berada di Kabupaten Katingan.

Sebelum menyalurkan bantuan, kelima organisasi ini berkumpul di Posko Bersama Jl. G. Obos no. 33 Kota Palangka Raya (depan kantor MUI Kalteng).

Adapun barang yang didistribusikan teruntuk para korban banjir di Katingan tersebut antara lain berupa : Beras 1 ton, paket obat-obatan, popok bayi, makanan bayi, multi vitamin dan makanan ringan = 500, Air mineral = 100 dus, mie instan = 100 dus, serta Paket mandi (sabun, odol, shampo,) = 200 paket.

Untuk diketahui, dana yang digunakan untuk penyaluran bantuan ini diperoleh dari sumbangan sukarela antar anggota.



Sementara itu, pendistribusian bantuan tersebut menggunakan 2 truk sebanyak 70 orang (1 Truk Batalyon Raider 631 Antang dan 1 Truk APKASINDO) dan sebanyak 12 mobil konvoi anggota Gerdayak dan gabungan.

Bantuan ini diterima langsung oleh Wakil Bupati Kabupaten Katingan, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Katingan, Sekdis Dinsos dan jajarannya.

Bantuan ini telah diserahkan ke

1. Posko Tumbang Liting

2. Tewang Kadamba

3. Luwuk Kiri 

4. Kasongan lama dan di akhiri di desa Baun Bango


 Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM





Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda