Kuwu Senilawati : Beli BBM Pakai Aplikasi Bikin Ribet Masyarakat - Liputan Sbm

08/04/2024

08/04/2024

04 July 2022

Kuwu Senilawati : Beli BBM Pakai Aplikasi Bikin Ribet Masyarakat






PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Provinsi Kalteng dari Fraksi Gerindra, Kuwu Senilawati menilai, kebijakan baru untuk mendapatkan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis pertalite dan solar dengan aplikasi MyPertamina mempersulit masyarakat.

"Kita masyarakat Indonesia ini belum terbiasa dengan aplikasi dan sudah ada aturan juga bahwa kalau di SPBU tidak boleh menghidupkan handphone. Perlu diketahui juga bahwa tidak semua masyarakat itu melek aplikasi," katanya ketika dibincangi oleh sejumlah media pada Senin (4/7/2022).

Untuk diketahui, bahwa saat hari pertama pendaftaran MyPertamina dibuka pada 1 Juli kemarin situsnya bahkan tidak dapat diakses. Bahkan banyak orang yang menyesalkan dengan kondisi eror pada aplikasi tersebut.

Dikatakan Kuwu bahwa pada era teknologi seperti sekarang ini harusnya bisa membuat semua serba mudah, tapi ini malah dibuat ribet. Walaupun kebijakan ini untuk mengatur distribusi BBM bersubsidi agar tepat sasaran, tapi tujuannya belum jelas.

Selain itu, dirinya berharap pemerintah melalui kementerian terkait dapat mengevaluasi kebijakan tersebut. Dia menyarankan agar pemerintah lebih fokus pada distribusinya agar memenuhi semua kebutuhan masyarakat.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda