Pemprov Kalteng Turunkan Bantuan Untuk Banjir Kalsel - Liputan Sbm

08/04/2024

08/04/2024

17 January 2021

Pemprov Kalteng Turunkan Bantuan Untuk Banjir Kalsel







PALANGKA RAYA - Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran memerintah kan Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran Kalimantan Tengah (BPBPK Kalteng) membantu mengatasi banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pada hari minggu bantuan berupa paket sembako, tim relawan telah diberangkatkan ke Kalsel dan saat ini sudah berada di Kalsel serta tim relawan juga di tugaskan membantu evakuasi masyarakat yang terdampak banjir. Pemprov Kalteng Turunkan Bantuan Untuk Banjir Kalsel

Plt. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran Prov. Kalteng H. Darliansjah mengatakan, tim relawan yang diberangkatkan tersebut terdiri dari Relawan Muda Sugianto Sabran.

Selain itu juga tim relawan dari TRC Pusdalops BPBPK Prov Kalteng, Relawan NU, Relawan PMI, Relawan TSAK Bukit Tunggal, Relawan MPA Sabaru, Relawan Balakar 620, Relawan Balakar 654, TNI dan Polri.

Lebih lanjut H. Darliansjah menyampaikan, tim relawan yang diberangkatkan sudah ditempatkan di dua titik posko, yakni pertama di posko yang berada di daerah Banjarbaru dan posko yang berada di daerah Martapura.

Darliansjah lebih detail menyebutkan, bahwa Gubernur Kalteng juga memberikan dukungan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak banjir di Provinsi Tetangga Kalsel berupa paket logistik sebanyak 2.300 paket dan dukungan berupa dana kedaruratan.

Darliansjah terus menuturkan, Pemprov Kalteng juga mengerahkan sebanyak 2 dapur umur, 2 truk tangki untuk mendistribusikan air bersih termasuk 2 truk logistik untuk membantu warga yang terdampak banjir di Provinsi Kalsel.

“Bantuan berupa paket logistik tersebut diangkut menggunakan jalur darat. Paket bantuan dari Gubernur Kalteng akan diserah terimakan kepada pihak Pemprov. Kalsel melalui BPBD Kalsel yang merupakan leding sektornya,” demikian Darliansjah

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda