Ketua DPD SPRI Kalteng Silaturahmi Dengan Ketua AJV Kalteng - Liputan Sbm

08/04/2024

08/04/2024

23 January 2023

Ketua DPD SPRI Kalteng Silaturahmi Dengan Ketua AJV Kalteng



PALANGKA RAYA - Di era sekarang ini, setiap organisasi selalu berupaya untuk menjalin silaturahmi atau tali persahabatan dengan organisasi yang lain, ini sangat penting dilakukan selain menambah relasi juga bisa untuk membuat berbagai inovasi agar tujuan organisasi tersebut dapat tercapai. 

Salah satunya adalah seperti yang dilakukan oleh Ketua DPD Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Provinsi Kalimantan Kalimantan Tengah, Muhamad Sidik yang melakukan silaturahmi ke Ketua Aliansi Jurnali Video (AJV) Kalteng H. Hamli Tulis, SE, yang bertempat di Kantor AJV Kalteng Jalan Jati Kota Palangka Raya, Senin (23/01/2023).

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut kedua belah pihak masing-masing sebagai ketua organisasi pers maupun pertelevisian yang ada di kalimantan berbincang hangat penuh keakraban satu sama lain.

Di acara tersebut banyak hal yang didiskusikan dan dibahas oleh keduanya antara lain tentang kemajuan organisasi dan jurnalis yang ada di Kalimantan Tengah serta pembahasan tentang Sumber Daya Manusia (SDM) dan kemajuan organisasi serta insan pers khususnya media yang bernaung dibawah organisasi masing masing.

Dalam pertemuan itu kedua belah pihak bersepakat dalam beberapa hal terutama melakukan kerjasama yang sangat menguntung keduanya dalam  meningkatkan pemberitaan yaitu saling memberikan informasi terkait berbagai bidang kegiatan/peliputan baik secara media online maupun secara offline. 

Selain itu, terlihat keduanya saling memberikan masukan dan berdiskusi merancang langkah-langkah dalam memajukan organisasi. 

Dengan waktu yang cukup lama kedua belah akhirnya menutup diskusi tersebut dengan menikmati segelas kopi yang disajikan oleh H. Hamli Tulis dan selanjutnya pengambilan dokumentasi bersama

"Silaturahmi semacam ini menjadi sangat penting guna bertukar informasi serta untuk menjalin tali silaturahmi yang baik antar sesama insan pers," ujar M. Sidik kepada media ini.

Hadir dalam acara tersebut pimpinan redaksi media online Potret Kalteng dan media Liputan SBM (red).

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda